BimaHeadlineKesehatan

Kabupaten Bima Belum Terpapar, PCNU Antisipasi Bentuk Satgas

BIMA, QOLAMA.COM | Mencegah agar Kabupaten Bima tak ikut terpapar Covid-19, Pengurus Cabang Nadhlatul Ulama (NU) Kabupaten Bima bersama Badan Otonom mengadakan rapat membentuk Satuan Tugas (SATGAS) Pencegahan Covid-19 bertempat di Aula Kampus STIT Sunan Giri Bima, Kamis (9/4/2020).

Rapat langsung dipimpin Sekretaris PCNU Kab. Bima, Dr. Sukri, M.Ag. Tampak turut hadir sejumlah pengurus Banom seperti Gerakan Pemuda ANSOR, LPBI NU, ISNU, LTNU, IPNU, IPPNU dan PMII.

Dalam arahanya, Dr. Syukri mengatakan, Satgas yang dibentuk agar bergerak cepat membantu pemerintah baik sosialisasi maupun pencegahan lain untuk memutuskan rantai penyebaran wabah Covid-19 ini.

“Kita harus bergerak cepat mumpung virus ini belum masuk di kabupaten Bima.” ungkapnya.

Satgas-covid-19-pcnu-kabupaten-bima
Mengantisipasi penyebaran Covid-19, PCNU Kabupaten Bima bentuk Satgas, Kamis, (7/4/2020). Photo. Jln

Disepakati, Ketua LPBI NU Kab. Bima Adiman ditunjuk sebagai Koordinator Satgas dan Samrin yang juga ketua ISNU Kab. Bima ditunjuk sebagai sekretaris.

Adiman mengajak semua tim begerak cepat. Beberapa yang akan dilakukannya adalah pemberian hand sanitizer dan penyemprotan disinfektan di tempat-tempat umum terutama terminal, pelabuhan dan pasar.

“Tempat-tempat umum seperti pelabuhan, terminal dan pasar menjadi sasaran kita, untuk Handsanitizer dan Masker kita bagikan ke masyarakat” tandasnya.

Adiman menambahkan, agar terarah dengan baik, Satgas agar segera berkomunikasi dengan Satgas yang dibentuk oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Bima untuk menjalin sinergi menyatukan langkah secara bersama-sama.

“Kami harap bisa bersinergi dengan Satgas Covid-19 yang telah dibentuk pemerintah Kab. Bima, sehingga gerakan kita bisa terarah dan terkoordinir dengan baik” Pungkasnya.

Selengkapnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Cek juga
Close
Back to top button