Sesenggak Sasak

Sesenggak Sasak Toloq Imen Leq Sempare

Toloq Imen Leq Sempare (Taruh Tangan di Para-para), salah satu Sesenggak sasak yang menyindir menyindir orang malas yang tidak mau bekerja atau berusaha untuk mencari penghidupan.

Ime (Tangan) dalam sesenggak ini disimbolkan sebagai usaha, kerja, atau karya. Sementara Sempare (para-para) kita tau adallah sebuah anyaman bambu yang biasanya berada di dapur digunakan untuk menempatkan barang atau alat-alat dapur.

Sesenggak ini bermaksud menyindir orang malas yang tidak mau bekerja atau berusaha untuk mencari penghidupan karena tangannya disimpan tidak dimanfaatkan untuk berusaha dan berkarya.

Artikel Terkait

Baca Sesenggak Sasak lainnya :

Sesenggak Sasak, Berat Ime Mesang Cucok / Cucuk

Tangan seumpama hanya ditaruh di para-para layaknya alat dapur yang tidak digunakan. Betapa pun bagus dan praktisnya alat tersebut, jika hanya ditaruh atau disimpan di para-para maka tidak akan memiliki arti sama sekali.

Sumber : Sasak dalam Sesenggak (Muhammad Shubhi)

Selengkapnya

One Comment

  1. Ping-balik: 3theoretical

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button