AgamaFeaturesHeadlineHukum dan KriminalTokoh

Dugaan Penistaan Makam Wali dan Ulama: Mataram, Lobar Aksi, Lotim Akan Lapor Polisi

LOBAR, QOLAMA.COM | Kasus Dugaan Penghinaan Makam Para Wali dan Ulama di Pulau Lombok yang dilakukan pentolan Wahabi Mizan Qudsiyah bakal berbuntut panjang. Pasalnya, sejumlah organisasi masyarakat di pulau Lombok seperti Majelis Adat Sasak (MAS) dan Laskar Sasak ikut geram dan bersepakat akan menggelar Aksi Damai pada Senin 3 Januari 2021 mendatang.

“Sudah diputuskan tadi di Majelis Adat Sasak bersama sejumlah ormas, kita akan melakukan aksi damai menolak penistaan agama yang dilakukan kelompok Wahabi (Red. Mizan Qudsiyah) ini.” Jelas salah seorang peserta rapat TGH. Subki Sasaki, Lc, MA melalui pesan Whatsapp.

Dikatakannya, sampai malam ini sekitar 15-an Ormas telah menyatakan akan bergabung dalam aksi damai ini. Disepakati masing-masing ormas dan organisasi akan membuat laporan berkop organisasi masing-masing dengan narasi pengaduan yang sama ke Polda NTB.

“Ada 15-an organisasi yang sudah bergabung, kami menunggu teman-teman yang lain. Korlapnya langsung Mamik Lalu Bayu Windia Ketua Majelis Adat Sasak NTB.” Pungkasnya.

Sementara itu dari Lombok Timur dikabarkan, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Lombok Timur juga sudah berkoordinasi dan akan melaporkan Mizan Qudsiyah ke Polda Lotim pada Senin pagi, 3 Januari 2021

Ketua PCNU Lombok Timur TGH. Marwan Hakim melalui pesan Whatsaap mengatakan, yang dilakukan kelompok Wahabi ini sudah sangat keterlaluan dan tidak bisa dibiarkan begitu saja.

“Mereka ini (Red.Wahabi) merasa paling benar dan tidak menghargai orang lain, makanya hari Senin kita sudah sepakat akan sama-sama ke Polres Lombok Timur untuk melaporkannya” Ujar TGH. Marwan Hakim. []

Adsvertise
Selengkapnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button